Link dan Cara Nonton Live Streaming Persija Jakarta VS Arema FC | kumparan

 SEPAK BOLA INDONESIA, LIGA INDONESIA 

Link dan Cara Nonton Live Streaming Persija Jakarta VS Arema FC | kumparan

BRI Liga 1 merupakan liga kasta tertinggi yang ada di Indonesia. Setiap pekannya selalu menampilkan pertandingan yang seru, termasuk pertandingan Persija melawan Arema FC. Bagi penggemar kedua tim wajib mengetahui cara nonton live streaming Persija Jakarta VS Arema FC.

Dua tim ini merupakan dua tim dengan nama besar di kancah sepak bola Indonesia. Hal tersebut yang membuat pertandingan dari kedua tim selalu dinantikan oleh para penggemar sepak bola tanah air.

Pertemuan dari Persija Jakarta melawan Arema FC merupakan salah satu big match di BRI Liga 1 tahun ini. Hal tersebut dikarenakan kedua tim merupakan tim dengan nama besar dan pernah menyabet gelar juara liga Indonesia.

Kedua tim dikenal dengan permainannya yang solid dan taktik yang matang dibawah asuhan dari masing-masing pelatih. Dikutip dari laman https://ligaindonesiabaru.com/ kedua tim saat ini berada di papan tengah klasemen sementara.

Persija Jakarta yang akan bertindak sebagai tuan rumah memiliki modal yang cukup bagus karena saat ini berada di rangking 4 klasemen sementara dengan total poin 43. Sementara itu, Arema FC yang datang sebagai tim tamu masih tertahan di peringkat 9 klasemen sementara dengan raihan poin 36.

Dalam lima laga terakhir Persija Jakarta juga cukup baik karena meraih sekali menang, dua kali imbang dan dua kali kalah. Namun Arema FC tidak kalah mentereng, dalam lima laga terakhir sudah mengemas dua kali kemenangan, satu kali kekalahan, dan dua kali hasil imbang.

Pertandingan kedua tim bakal digelar pada tanggal 9 Maret 2025 pukul 20.30 WIB. Pertandingan bakal digelar di Stadion Patriot Chandra Bhaga. Berikut adalah link dan cara nonton live streaming Persija Jakarta VS Arema FC.

Link streaming: http://vidio.com/live/17624-bri-liga-1?schedule_id=4125570

Cara menontonnya bisa mengikuti panduan berikut ini:

  1. Buka laman video.com atau unduh dan instal aplikasi Video di smartphone atau smart TV

  2. Masuk dan login dengan email, nomor HP, atau akun Facebook

  3. Pilih menu “Subscribe” di kanan atas layar

  4. Pilih opsi menu “Mulai Berlangganan”

  5. Pilih paket Platinum, Premier League, Serie A + F1, Premier League + Serie A + F1, Vidio x Spotify, atau Platinum Mahasiswa

  6. Pilih metode pembayaran yang diinginkan

  7. Klik “Continue”

  8. Setelah selesai, pilih pertandingan Persija Jakarta VS Arema FC

Baca juga: 3 Fakta Menarik Hafiz Indonesia 2025, Program Acara Favorit di Bulan Ramadan

Informasi mengenai link dan cara nonton live streaming Persija Jakarta VS Arema FC di atas bisa disimpan dan digunakan sebelum pertandingan nanti. (WWN)

Baca Juga

Komentar

 Pusatin Informasi 


 Postingan Lainnya